Beberapa Penyebab Kerusakan Pada Motherboard

MP4U - Beberapa Penyebab Kerusakan Pada Motherboard - Hallo guys, selamat pagi dan selamat berkunjung kembali di blog MP4U, setelah beberapa menit tadi membahas dan berbagi mengenai Jenis Jenis Power Supply dan Fungsinya, pada kesempatan kedua ini akan saya ulas kembali mengenai Motherboard, untuk selengkapnya simak terus dibawah ini ya guys...

Beberapa Penyebab Kerusakan Pada Motherboard

Apa itu Motherboard ? Motherboard, apabila diartikan dalam bahasa Indonesia, memilki arti papan induk... Ya, memang pada dasarnya, motherboard memang benar – benar berbentuk seperti sebuah papan, lebih tepatnya adalah papan PCB, yang sudah banyak sekali digunakan untuk kepentingan komponen elektronika... Motherboard, atau yang sering dikenal dengan nama mainboard atau mobo ini merupakan lokasi dimana setiap perangkat keras komputer dan juga bagian – bagian CPU saling terhubung satu sama lain...

Saat ini, penggunaan motherboard memang tidak berkembang secepat kompoenen komputer lainnya, seperti harddisk, processor, maupun VGA card... Namun demikian, tetap saja motherboard memiliki banyak sekali fungsi penting bagi keseluruhan sistem komputer...

Post Special Valentine Day 14 Feb 2018


Sebagai sebuah papan induk di dalam sistem komputer, tentu saja motherboard memiliki fungsi utama sebagai papan tempat tersambungnya socket komponen CPU, seperti :

  1. Processor
  2. VGA Card
  3. LAN Card
  4. RAM
  5. Harddisk
  6. Sound Card
  7. Dan semua komponen yang terdapat di dalam sebuah sistem komputer

Motherboard merupakan salah satu perangkat komputer yang jarang mengalami kerusakan, namun demikian, sekali motherboard sudah mengalami kerusakan, maka sobat akan harus menanggung biaya perbaikan yang sangat tinggi, karena motherboard memiliki harga yang lumayan menguras kantong sobat...

Gejala Kerusakan Motherboard


Ada beberapa gejala yang dapat menunjukkan kerusakan pada motherboard... Berikut ini adalah beberapa gejala dari kerusakan motherboard :
  1. Komputer atau laptop mengalami panas berlebih saat dinyalakan
  2. Komputer mati sendiri ketika sedang berjalan
  3. Permsalahan pada sistem BIOS
  4. Processor dan juga fan yang tidak dapat berfungsi dengan baik
  5. Gangguan kinerja pada seluruh komponen CPU
  6. Muncul bunyi bip berkali – kali

Itu adalah beberapa gejala - gejala yang mungkin muncul dan juga dapat sobat rasakan pada komputer atau laptop sobat ketika mengalami keusakan pada komponen motherboard...

Mengapa Motherboard Bisa Rusak ?


Pada dasarnya ada banyak hal yang bisa menyebabkan motherboard komputer dan juga laptop mengalami kerusakan... Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan motherboard mengalami kerusakan :

#1. Overheat pada Komponen CPU


Penyebab pertama dari kerusakan pada motherboard adalah karena terjadinya overheat alias panas berlebih pada beberapa komponen CPU sobat... Beberapa kompoenen CPU yang sering mengalami pansa berlebih biasanya adalah :

  1. Processor
  2. Harddisk
  3. RAM
  4. VGA Card

Ke – empat komponen tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada motherboard apabila tidak segera diatasi permasalahan overheatnya...


#1.1. Mengatasi Overheat


Untuk dapat mengatasi masalah overheat yang dapat merusakn motherboard sobat, maka ada beberapa cara yang bisa sobat lakukan untuk mencegah terjadinya overheat... Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat sobat lakukan untuk mencegah overheat :

  1. Gunakan extra fan atau kipas tambahan
  2. Selalu gunakan aplikasi seperlunya, jangan kebanyakan
  3. Sesuaikan aplikasi yang sobat jalankan dengan spesifikasi komputer sobat
  4. Selalu maksimalkan ruang pembuangan udara panas komputer, seperti kisi – kisi udara

Dengan cara tersebut, maka bisa dijamin komputer dan juga laptop sobat tidak akan mengalami overheat, dan akan terhindar dari kondisi kerusakan pada motherboard...

#2. IC komponen Terbakar


IC merupakan salah satu kontroler yang dapat menjalankan fungsi dari komponen CPU... Gangguan pada IC berpotensi merusak motherboard sobat, terutama apabila IC mengalami korsleting dan akhirnya terbakar...

#2.1. Menjaga IC Agar Tidak Terbakar


Untuk menjaga agar IC komponen tidak terbakar, maka hal yang harus sobat lakukan adalah dengan cara mengurangi kejadian overheating, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya... Overheating akan menyebabkan IC menjadi terbakar dan mengalami gangguan, sehingga dapat menyebabkan motherboard menjadi mengalami kerusakan...

#3. Tegangan dan Suplai Listrik Tidak Stabil


Penyebab kerusakan motherboard yang berikutnya terjadi karena adanya tegangan dan juga suplai listrik yang tidak stabil... Tegangan serta suplai listrik yang tidak stabil ini dapat menyebabkan motherboard tidak memperoleh suplai listrik secara optimal, dan tidak dapat menjalankan sistem komputer dengan baik... Hal ini kemudian dapat menyebabkan motherboard mengalami kerusakan, dan bisa terbakar, apabila suplai dan tegangan listrik terlalu besar... Mengapa Hal Ini Bisa Terjadi ?...


Ada dua alasan yang menyebabkan motherboard megnalami kerusakan akibat suplai listrik... Berikut ini adalah kedua alasan penyebab kerusakan motherboard akibat suplai listrik :

  1. Power supply yang memiliki kualitas buruk, atau sudah megnalami kerusakan...
  2. Tegangan listrik rumah ( AC ) yang sering naik turun dan tidak stabil...

Tambahan, bagi pengguna laptop, baterai laptop yang berkualitas KW juga dapat menyebabkan suplai listrik yang kurang stabil, dan berpotensi merusak motherboard...

Mengatasi Suplai Tegangan Listrik


Untuk mengatasi permasalahan ini, sobat bisa menggunakan volt stabilizer, agar tegangan listrik menjadi stabil dan tidak berubah – ubah, serta menggunakan power supply yang berkualitas baik... Bagi sobat pengguna laptop, sobat bisa membeli baterai original, yang dapat mencegah terjadinya gangguan suplai listrik...

#4. Overclocking CPU, Processor dan Komponen Lainnya


Penyebab motherboard rusak berikutnya adalah faktor overclocking, atau penambahan kecepatan dari komponen - komponen CPU, seperti processor, VGA dan juga RAM... Overclocking biasa digunakan oleh para teknisi komputer untuk mempercepat kinerja komputer atau laptop mereka...


Di satu sisi, overclocking mampu meningkatkan performa secara instan, namun dapat menyebabkan meningkatnya suhu di dalam laptop dan juga komputer sehingga berpotensi untuk terjadi overheating...

Daripada menggunakan overclocking, sobat bisa menggunakan beberapa fitur dan software tambahan, yang lumayan membantu, seperti :

  1. Game booster
  2. Cache Cleaner
  3. Atau bisa juga melakukan upgrade pada komponen CPU sobat

#5. Virus


Ternyata, virus juga memiliki andil dalam menjadi penyebab kerusakan pada motherboard... Beberapa jenis virus mampu membuat CPU mengalami ‘overclocking’ sendiri, sehingga menyebabkan laptop atau komputer mengalami panas berlebih... Karena itu, penggunaan antivirus yang diupdate secara berkala merupakan salah satu kewajiban, agar virus tida dapat merusak hardware komputer...

Menjaga Komponen Motherboard Agar Tidak Rusak


Sebagai seorang user yang baik, maka sobat harus mampu untuk menjaga kondisi komputer sobat, agar motherboard, dan juga perangkat lainnya tidak mengalami kerusakan... Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa sobat lakukan untuk menjaga agar motherboard sobat tidak mengalami kerusakan :

  1. Selalu menjaga suhu komputer agar tidak overheating
  2. Jauhkan komponen motherboard dari lokasi berdebu yang bisa menghambat proses pendinginan
  3. Jangan menjatuhkan motherboard dengan keras
  4. Selalu periksa apakah setiap komponen sudah tersambung dengan baik pada socketnya
  5. Gunakann volt stabilizer untuk menstabilkan daya listrik dan juga tegangan listrik, agar tidak kurang ataupun kelebihan

Nah, Itulah guys pembahasan kita pada pagi ini, yang dapat admin blog MP4U bagikan, mengenai Beberapa Penyebab Kerusakan Pada Motherboard, selamat pagi, selamat beraktivitas dan selamat merayakan hari valentine ( bagi yang ingin merayakannya ) dan sampai jumpa!!!



Before you continue reading, it is necessary to underline that what is written is only a reference! so if there are errors in words and delivery methods, please understand! and below the recommendation article for you!


Content Disclaimer!

  • I as the owner of "BlogCaraOcha" thank you to all loyal readers, and those who accidentally stopped by here.

    And I apologize if there are many advertisements on the homepage or in the post.

    After "BlogCaraOcha" is accepted as a Google publisher, Google automatically places all advertisements.

  • If the content on "BlogCaraOcha" has similarities with other sites or blogs, it only provides a reference to each other by spreading the word in a simple article.

    With the aim, all internet visitors can easily and freely which if the article is easy to understand.

    In addition, so that readers can easily find what is on the search, with content that can provide content in surfing the internet!

  • All images posted in the article are not 100% owned by "BlogCaraOcha" but are taken from Google Search.

    So if there are similarities with the images on other sites, it is only for illustration only (to decorate the storyline as outlined in the article).

    For some of the images here, they are purely self-created, with the same purpose as illustration only.

    However, if there are inappropriate images and ask to be removed, please provide more detailed information via the contact at "BlogCaraOcha"

  • For content that discusses the product review or tutorial, if there are errors, please be advised that it may be an error in typing words or lacking in detail reviewing.

    So if there are typos and results that are not appropriate, can provide input where the location of the error or lack, so that the content is immediately deleted or corrected.

    But before submitting, try to see between the date / year the post was published with the current date / year.

    Because it could be other times what the written policy has changed.
  • '